Apabila anda merupakan salah satu pecinta ikan hias maka jangan lewatkan jenis ikan komet yang bisa anda jadikan sebagai pilihan. Agar akuarium anda semakin berwarna maka tidak ada salahnya anda memilih komet sebagai ikan hias anda. Karismatik ikan ini tidak kalah dengan berbagai jenis ikan hias lainnya.

Bagi anda yang belum tahu mengenai jenis-jenis komet maka anda bisa simak penjelasan ini sampai selesai. sebenarnya banyak sekali jenisnya, namun pada kesempatan kali ini akan dijelaskan 5 jenis ikan yang memiliki bentuk yang indah dan corak yang cantik. Penasaran ? berikut ini penjelasannya :

  1. Komet harimau

Jenis ikan pertama yang biasa anda pilih adalah komet harimau. Ikan ini memiliki bentuk yang indah dan bercorak dengan warna belang. Ikan ini memiliki warna yang didominasi dengan warna kuning dan putih. Jenis ikan ini merupakan salah satu ikan yang banyak dicari karena masih sangat langka di pasaran.

  1. Komet hitam putih

Sesuai dengan namanya ikan ini memiliki warna dengan dominan hitam dan putih. Harga ikan ini memang lumayan mahal. Selain itu ikan ini memiliki ekor yang sangat indah karena berjenis double tail.

  1. Komet hitam

Sesuai dengan namanya ikan ini memiliki warna yang seluruhnya dominan warna hitam. Ciri khasnya memiliki sirip dan ekor yang lebih panjang dengan warna hitam. Untuk harganya lumayan sehingga anda pun bisa memilih sesuai keinginan.

  1. Komet Slayer

Ikain ini merupakan salah satu ikan yang paling populer sehingga banyak sekali peminatnya. Salah satu pembeda dari ikan ini dengan komet lainnya adalah memiliki warna merah sampai sirip dan ekornya. Untuk harganya tidak terlalu mahal sehingga lebih terjangkau dibandingkan lainnya.

  1. Komet Sara

Ikan ini merupakan salah satu komet yang memiliki keunikan tertentu yang terletak pada kepalanya yang memiliki warna merah. Namun diseluruh tubuhnya berwarna putih. Untuk harganya juga lebih terjangkau kalau dibandingkan dengan jenis lainnya.

Demikianlah penjelasan mengenai 5 jenis ikan komet yang populer untuk dipelihara. Semoga dengan adanya penjelasan ini bisa menambah wawasan anda tentang berbagai jenis komet yang indah dan cocok untuk dipelihara.